Saturday, April 22, 2017

Kapan dan dimana kita harus mengajarkan doktrin kepada anak-anak

Kapan dan dimana kita harus mengajarkan doktrin      kepada anak-anak



                 Kita harus selalu mencari kesempatan selama acara 60 menit untuk mengajarkan doktrin karena sadar betapa pentingnya itu bagi anak-anak. Ada tiga kesempatan untuk mengajarkan doktrin:


1.     Doktrin harus diajarkan dalam setiap pelajaran alkitab
                 cara terbaik untuk mengajarkan doktrin kepada anak-anak ialah melalui ceramah yang biasanya dipakai untuk menyampaikan firman allah kepada mereka, lalu mengajarkan mereka satu atau lebih kebenaran yang ada di dalam nas yang bersngkutan.
                 Dalam banyak pelajaran alkitab, kebenaran sentral atau inti yang perlu diajarkan ialah doktrin. Maka dalam persiapan mengajar anda perlu bertanya mengenai empat hal:

Satu, dalam kebenaran yang mana dalam pelajaran itu yang perlu dimengerti anak-anak?
Ada beberapa kebenaran:
Ø  Tentang allah?
Ø  Tentang yesus kristus?
Ø  Tentang roh kudus?
Ø  Tentang saya sendiri?
Ø  Tentang dosa
Ø  Tentang keselamatan?
Ø  Tentang alkitab?
Ø  Tentang kehidupan Kristen?
Ø  Tentang masa yang akan datang?
Ø   

Apa penerapan-penerapan kebenaran ini?
Ø  Kepada anak-anak yang belum diselamatkan. Bagaiman saya menggunakan kebenaran ini untuk menunjukkan kepada mereka tentang kebutuhanya akan keselamatan dan jalan keselamatan?
Ø  Kepada anak-anak yang telah diselamatkan. Bagaimana agar kebenaran ini menolong mereka untuk bertumbuh secara rohani?


Bagaimana kebenaran ini berkaitan dengan kebenaran-kebenaran lain? 
                 Kebenaran tidak mungkin dimengerti atau tidak boleh diajarkan secara terpisah-pisah. Oleh karenaya kebenaran-kebenaran lainnya dapat atau disebutkan (sekalipun tidak ada dalam nas) asalkan dapat membantu dalam mengajarkan kebenaran yang bersangkutan.


Bagaimana anda bisa melakukan ini semua?
Ada kemungkinan :


Doktrin dapat diajarkan sebagaimana terdapat                                                         dalam pelajaran yang diajarkan

                 Biasanya anda menyampaikan pelajaran alkitab secara teratur dan berurutan. Contohnya, anda mulai dengan pelajaran kejadian lalu meneruskan secara sistematis sampai pada akhir kejadian. Atau anda mulai dengan pelajaran kelahiran yesus kristus dan terus pada kehidupan dan pekerjaanya.
                 Dengan cara inilah bagian-bagian alkitab dituliskan. Jadi itu adalah metode mengajar yang baik dan dapat dibenarkan. Metode mengajar ini dilukiskan di dalam kelima pelajaran tentang kejadian.


Pelajaran                                                     kebenaran doktrin

Penciptaan                                                    allah maha kuasa dan dapat berbuat apa saja

Adam dan hawa                                           dosa memisahkan kita dari allah

Kain dan habil                                              kita bisa datang kepada tuhan melaui darah yang tumpah

Henokh                                                          allah ingin kita berjalan dengan dia

Nuh                                                                hanya satu jalan keselamatan – perlu kita taati 


Pelajaran-pelajaran tersebut berurutan dengan teratur, namun kelima kebenaran doktrin yabng diajarkan di situ tidak logis dan sistematis bereurutan.








Doktrin dapat diajarkan secara logis dalam
seri pelajaran yang dipersiapkan khusus

                 jelas bahwa berbagai doktrin ada tersebar diseluruh alkitab. Tetapi akan menolong jika doktrin – doktrin tersebut dikumpulkan sewaktu-waktu dan diajarkan minggu demi minggu secara logis dan sistematis.
                 Sebagai contoh, anda memutuskan untuk mengajarkan satu seri pelajaran sistematis dengan allah. Pe;ajaran itu tentulah berdoktrin sistematis, sedangkan ceritera-ceritera alkitab yang anda punya untuk mendasarkan pelajaran doktrin biasanya tidak sistematis. Itu akan dipilih dari berbagai bagial alkitab dengabn kata lain pelajaran anda akan bertema sistematis teologis.


Doktrin                                                         pelajaran

Allah adalah pencipta                                  penciptaan dunia (kejadian 1)
Allah kudus                                                   visi yesaya dan sambutanya (yesaya 6)

Allah itu kasih                                                pertobatan saulus (kisah 9:1-22)
Allah maha besar                                         elia dari isebel (I raja-raja 19)
Allah maha bijakana                                    yusuf dan masalah-masalahnya (kejadian 37-50)


                 Atau anda memutuskan untuk mengajarkan tentang seri pendek tentang “tuhan yesus kristus”

Doktrin                                                         pelajaran

Yesus kristus itu allah                                  ke empat orang yang mengungsung temanya yang sakit      (Lukas 5:18-26)
Yesus kristus itu manusia sempurna         ceritera natal (matius 1:18-25; Lukas 2:1-20)
Yesus kristus adalah nabi                           ceritera tentang  nikodemus (yohanes 3:1-16)
Yesus kristus adalah iman                          kenaikkan dan pemuliaan yesus kristus (Lukas 24:45-53, kisah 1:1-11)
Yesus kristus adalah raja                            kedatangan kedua kali yesus kristus (yohanes 14:1-4, kisah 5:11, I tesalonika 4:13-18)



Atau anda memutuskan untuk mengajarkan seri pendek mengenai “dosa”

Doktrin                                                         pelajaran

Dosa ialah tidak mentaati allah                  adam dan hawa (kejadian 3:1-24)
Allah menghukum dosa                                Ananias dan safira (kisah 5:1-11)
Dosa itu universal (ada dimana-mana)     Abraham dan musa serta dosa-dosa mereka (kejadian 12 :10-20, kel. 2:11-15, bil. 20:7-13)
Dosa membawa akibat                                daud dan betsyeba (II Samuel 11 dan 12)
Allah mengampuni dosa                              yunus dan niniwe(yunus 2 dan 3)





2.     Doktrin harus diajarkan melalui pelajaran flashdcards
 (bergambar yang berbolak balik) yang masing-masing
berintikan satu doktrin

                 flashcards atau kartu bergambar mudah disediakan. Inilah alat peraga yang agak murah, yang dapat menolong dinegara-negara berpendapatan rendah dan sulit membeli alat  peraga bergambar flannel.
                 Pelajaran flascards ini ada yang terdiri dari satu pelajaran denga satu doktrin tertentu. Atau ada yang berisi satu seri terdiri dari lima atau lebih pelajaran berisi satu tema doktrin dengan berbagai aspek (yaitu kebenaran-kebenaran tentang allah. Kemungkinan ketiga ialah menyiapkan satu seri memuat kebenaran-kebenaran inti yang saling berhubungan dari injil. Sebagai contoh, lima pelajaran yang menjawab  pertanyaan-pertanyaan:
Siapakah allah?
Apa itu dosa
Siapa yesus kristus?
Apa yang diketahui yesus kristus tentang saya?
Apa itu alkitab?
                 Seri terakhir ini telah diterbitkan dalam bentuk flashcards atau kartu bergambar untuk di bolak-balik oleh LPA EROPA dan berjudul “apa yang harus diketahui setiap anak”.

     


3.     Doktrin dapat diajarkan pada bagian lain dari 60 menit program pengajaran

            Metode pengajar doktrin ini menjadi sangat efektif kalau dihubungkan dengan kebenaran utama dari pelajaran alkitab.

Melalui penjelasan dan menyanyikan lagu-lagu seperti: “kasih, kasih, kasih” (doktrin-allah itu kasih) “hanya satu jalan kesurga” (doktrin – hanya satu jalan keselamatan-melalui yesus kristus) “tahukah kamu sudah lahir baru? (doktrin –pertobatan)
Melalui pengajaran ayat-ayat alkitab.
Melalui pelajaran doktrin doa dalam persiapan untuk doa
Melalui ceritera-ceritera misionari
Melaui pengulangan yang dipersiapkan

Kalimat-kalimat itu harus :
Pendek. Jangan lebih dari tujuh atau delapan. Lebih sdikit lebih baik.
Sederhana. Buatlah kata-kata itu dan artinya sederhana dan mudah untuk dimengerti anak-anak.
Logis. Setiap kata harus mengarah secara jelas dan logis ke kalimat berikutnya.
Praktis. Anda perlu menerapkan doktrin dengan jelas dan praktis kepada anak-anak. 


Rencanakan penyediaan flashcards untuk
memperagakan pelajaran anda

                 perlu Sembilan kartu bergambar dengan kertas keras (manila). Harus cukup lebar untuk diperagakan di depan kelas agar semua dapat melihat apa yang ditulis disitu. Harus kuat pula untuk mudah anda pegang dan mebolak-baliknya.
                 Pada halaman pertama kartu bergambar tuliskan pertanyaan anda. Lalu cetak kedelapan kalimat lainnya masing-masing pada kartu bergambar berikutnya.


Tulis seluruh isi pelajaran anda

                        Gunakan pertanyaan dan kedelapan kalimat tadi sebagai kerangka istilah itu semua. Dengan kata lain anda akan menuliskan Sembilan alinea, masing-masing dibuka dengan kalimat yang dimaksud. Setiap alinea itu berisi apa yang anda sampaikan kepada anak-anak sambil memperagakan kartu-kartu bergambar yang berhubungan.
  

No comments:

Post a Comment

TAMBAHAN DAN KONFIRMASI ULANG MENGENAI NUBUATAN YANG KAMI SAMPAIKAN MENGENAI BASUKI TJAHAJA PURNAMA

TAMBAHAN DAN KONFIRMASI ULANG MENGENAI NUBUATAN YANG KAMI SAMPAIKAN MENGENAI BASUKI TJAHAJA PURNAMA Seperti telah diketahui dan dibaca s...